Tuesday, 16 April 2013

Saksi Bisu Kekuasaan Kaisar China Pertama


Pada tanggal 29 Marel 1974, sekelompok petani di timur Xi'an, Shaanxi, China, menemukan penemuan arkeologis terbesar abad ke-20. Saat mereka menggali sumur, mereka menemukan potongan tanah liat yang menyerupai potongan tubuh manusia. Ternyata setelah digali lebih dalam, mereka menemukan sosok prajurit lengkap dengan baju perang, dan ternyata bukan hanya satu figurin, namun banyak sekali.

Ratusan bahkan ribuan figurin tentara ini diperuntukan sebagai pengawal sang Kaisar di kehidupan selanjutnya

Setelah penggalian lebih lanjut dan mendalam oleh para arkeolog, patung-patung tentara tersebut dipastikan sebagai patung tentara yang dimaksudkan untuk melindungi Kaisar Qin, yang merupakan kaisar pertama China. Tidak hanya patung tentara, arkeolog pun menemukan patung-patung ahli panah, penunggang kuda lengkap dengan tunggangannya, hingga kereta kuda Kaisar yang terbuat dari perunggu – maka tidaklah mengherankan bila penemuan situs ini masuk ke dalam daftar warisan budaya dunia versi UNESCO. Dan perlu anda ketahui,figurin tersebut dibuat dengan ukuran yang sama persis dengan aslinya, bahkan wajah dari patung tentara tidak ada yang sama, setiap patung dibuat berbeda layaknya manusia sesungguhnya. Terbayang betapa tingginya nilai seni dan sejarah pada patung-patung tersebut.

*kiri-kanan: Pahatan pada figurin terlihat sangat detail – tidak ada satu figurin yang berwajah sama – kereta kuda perunggu

Patung-patung tersebut berada di luar makam utama Kaisar Qin, di area pemakaman gunung Li. Dikatakan sebanyak 700.000 orang pekerja dan seniman ikut serta dalam pembuatan makan megah tersebut. Bahkan dipercaya, bahwa Kaisar Pertama China tersebut dikuburkan bersama istana, menara-menara, pegawai kekaisaran, dan benda-benda berharga lainnya. Anda dan keluarga bisa melihat dan merasakan secara langsung betapa megah situs makam Kaisar Qin tersebut, dan membayangkan kekuatan Kaisar Qin sebagai Kaisar China pertama.

Bila anda penasaran dengan Terracotta Army ini, anda dan keluarga bisa mengambil paket 11D Shaolin Legend (bersama Garuda Indonesia). Tanyakan kepada Travel Consultant kami seputar paket tersebut di (021) 2922 0000 | email: tour@smailingtour.co.id | BB : 2844A4A5


Ikuti twitter kami @smailingtour untuk informasi menarik lainnya. #keepSmailing

No comments:

Post a Comment